Jumat, 30 Juni 2017

COR Hotel Purwokerto - Review Hotel baru di Purwokerto

COR Hotel Purwokerto - Review Hotel baru di Purwokerto  untuk perjalanan balik kali ini mungkin perhitungan aku dan suami agak miss tapi kembali lagi karena mind set yang kita gunakan adalah perjalanan santai dan engga ngoyo, walaupun kita memilih perjalanan balik ke Jakarta di hari menjelang waktu masuk kerja bagi para karyawan dan PNS.
Benar tebakanku kalo di hari jumat ini adalah salah satu puncak perjalanan balik ke kota besar, ini terbukti kita harus menempuh 9 jam perjalanan untuk hanya sampai ke purwokerto dari Jogjakarta. apalagi si kecil kami mengalami sakit pilek dan batuk saatu mudik kemarin, Kondisi serperti ini akhirnya membuat kami harus memutuskan memilih hotel menginap di Purwokerto menjelang tengah malam. Hotel ini digolongkan ke Hotel Wisata Niaga di Purwokerto, karena tempatnya yang strategis dimana dekat dengan daerah wisata Baturaden dan bertempat di jalan utama di kota Purwokerto


Berpose di Cor Hotel Purwokerto
Review Hotel COR Purwokerto


Memilih COR Hotel untuk jadi Hotel Singgah

Pilihan kami jatuh di COR Hotel karena pesen pesen di traveloka kaya kayanya ini yang paling gampang terjangkau dan di jalan besar. Overall sih karena hotel baru dan tampilan klasik putihnya sesuai banget dengan selera aku ya ok sih.. Hotelnya menurut review yang aku baca di google sih memang bagus, tapi karena aku dan suami pesennya mendadak dan agak telat, jadinya sisanya dapet kamar yang agak mahal dan luas banget, (padahalnya pengennya sekedar dapet hotel singgah aja malah dapat hotel sekelas Junior Suite) , jadinya sedikit kecewa..bukan karena pelayannannya tapi karena merogoh kocek yang lebih besar.
Kamar Junior Suite terbukti lapang dan luas dilengkapi dengan meja makan dan meja kerja serta side sofa yang besar sepanang 2 meter.
Agak kecewa kirain dapet bathtub dengan membayar 600 rb an tapi sekedar mendapat shower ajah. engga papa sih.. karena memang niatnya pagi pagi sudah langsung cekout lagi ke menyusuri jalan menuju rumah tercinta.




Hotel Baru dan Kolam Renang

Oh iya, ekspektasi anak kami untuk dapat berenang pagi harus diurungkan karena memang hotel baru sehingga kolam renangnya pun belym tersedia.. dan nampaknya para karyawan disini pun belum aware akan posisinya, karena bertanya ke 3 orang berbeda, memberikan 3 posisi lantai yang berbeda untuk kolam renanng . agak lucu juga yah.

review COR Hotel Purwokerto


Menu sarapan di Cor Hotel
Untuk makanan breakfast sih terasa enak yah, banget banget sih engga.. kalo disuruh review sih dapet angka 8 dari 10, bervariasi dan berasa. Yang jadi catatanku ada menu mendoan sebagai ciri khas banyumas jadi nilai plus.. tapi penggunaan susu full cream yang terasa manis kayanya engga banget deh.. mestinya susu segar jangan pake yang bergula atau bercitra manis. Feel cheap deh,


Lift Mobil yang unik.

Mungkin karena keterbatasan lahan di jalan utama serta kamar yang banyak, pihak hotel merubah bentuk ramp naik mobil menjadi lift mobil, pertama kali sih naik lift untuk mobil agak agak seru dan menegangkan. kayanya kalo ngitung random, jumlah kamar dan ketersediaan parkir agak engga imbang sih.. tapi engga tau rencana hotel ini kedepanya seperti apa karena pastinya itu akan jadi PR tersendiri untuk kedepannya. Membayangkan lift mobil ini beroperasi di jam jam sibuk hotel memang membutuhkan tenaga ahli dan banyak operator untuk mengorganisasinya.


Saran untuk Pihak Hotel

Pekerjaanku sebelumnya yang menuntuk mendatangi banyak hotel dan mempersiapkan hotel untuk keperluan meeting perusahaan membuat pekerjaanku sekarang sebagai Konsultan Pariwisata dan Hotel cukup membantu. beberapa masukan yang aku tulis antara lain.
a. Segera lakukan training inhouse untuk ramah tamah para SDM.
b. Melakukan Training untuk tenaga lapangan terutama tenaga parkir dan lift mobil.
c. Menyelesaikan segera berbagai konstruksi terutamanya di daerah kolam renanng,
d. Menambah fasilitas antara lain spa atau refleksi karena bisa jadi selain sebagai Hotel Wisata Niaga di Purwokerto , COr Hotel bisa juga menjadi hotel singgah karena letaknya cukup strategis untuk seperti itu.

Demikian review singkatku sembari melakukan singgah selama momen balik lebaran di Hotel Cor Purwokerto ini.








Jumat, 23 Juni 2017

Tips Mudik: Maksimalkan Gadget kamu saat di perjalanan

Tips Mudik: Maksimalkan Gadget kamu saat di perjalanan,  buat kita kita .. aku la yah.. yang lahir di tahun 80an, mulai enjoy dengan pekerjaan, masih dalam tahap awal membesarkan anak, mudik ke rumah keluarga dan bertemu sanak family tampaknya mendapatkan banyak bantuan dari kecanggihan teknologi. Rasa nyaman dalam perjalanan tentunya menjadi hal yang juga aku harus pertimbangkan ketika mengajak anakku berkendara dan bermacet ria. Dari perjalan mudik tahun ini aku mendapatkan berbagai hal yang cukup membuat aku, pak suami dan anakku nyaman selama berkendara dengan bantuan gadget android kami. Di Artikel Tips Mudik Yogja kami kali ini aku coba rangkum ya.



1. Gunakan Maps Offline.

Penggunaan google maps tentunya menjadi keharusan pada jaman sekarang, aplikasi yang terus mengalami update significant ini semakin lama semakin canggih untuk membantu kita menentukan arah mudik dan membantu mencari tempat tempat peristirahatan bahkan berbuka yang sesuai.
Namun dengan kecanggihan itu masih saja ditemukan blind spot dimana kita bisa jadi mati gaya tanpa adanya sinyal GPS yang sering terputus. Oleh karena itu ada baiknya kita melakukan mempersiapkan mendownload aplikasi ini secara offline.. jadi kali kali aja GPS ilang , bisa tetep terhubung. Tapi bila belum sempat, kembali lagi ke mode manual alias tanya penduduk setempat sangat sangat dianjurkan kok... namanya manusia kan makhluk sosial toh?

*) Tips tambahan dari suamiku adalah pake hp dari provider yang berbeda sehingga bisa saling backup juga.



2. Persiapkan konten yang menarik di gadget anda.

Generasi kita ini sekarang sudah terbiasa juga untuk melakukan streaming baik untuk lagu maupun youtube video, tapi itu tentunya sekali lagi tidak bisa diandalkan dan sangat mahal, apalagi buat emak emak fakir kuota kaya saya. Jadi mumpung di kantor atau dirumah masih ada wifi unlimited. coba alokasikan space baik di usb, maupun di gadget anda sehingga nantinya bisa diputar saat kondisi macet. Kalau saya jaman jaman masih SD SMP masih mengalami muter radio kaset , dan menunggu lagu lagu favorit diputer secara berurutan di radio mobil kita, dengan jaman digitalisasi sekarang mulai dari CD DVD dan usb, kita bisa langsung nge-jump ke konten favorit kita.

Tips mudik
Suamiku senang nonton standup koemdi dan didownload dulu jadi bisa disetel dimobil


3.  Persiapkan power outlet yang sehat,

Jangan lupa bawa charger sesuai gadget yang kita bawa. ini penting sehingga bisa membantu saat batere handphone dan tab anda ketika terkuras dengan map serta aplikasi lain yang dijalankan. Kami selalu membawa backup powerbank yang diisi penuh sebelum mudik dan membawa charger cadangan serta T siapa tahu gadget kami habis dalam waktu bersamaan,

4. Buat game yang menarik dengan atau tanpa gadget.
Ketika berwisata atau bermudik ria, saya atau pak suami adalah sutradara perjalanan kami, Jangan sampai anda selalu mengandalkan gadget untuk membuat anak anda diam atau tidak stress.. karena kebosanan akan timbul dengan atau tidak dengan gadget. Buatlah game game sederhana seperti tebak kata, Tebak outlet toko convinient store berikutnya yang terlewati Indomaret atau Alfamaret , atau maen sambung kata, Be Creative !!

ngevlog adalah aktivitas yang menyenangkan juga dilakukan namun perhatikan juga mood anak anda, jangan paksakan sesuatu, artinya buat challenge challenge baik anda sebagai ibunya, ayahnya yang menyetir atau sodara sodara yang lain.
Hayo nak abis ini kita liat indomaret apa alfamaret duluan..